Palangka Raya – Dalam peresmian pembangunan UPT Pengolahan Limbah Medis, Gubernur Kalteng Agustiar Sabran mengajak seluruh masyarakat untuk meningkatkan kepedulian terhadap lingkungan dengan memulai langkah sederhana dari kehidupan sehari-hari.
Ia menegaskan bahwa tantangan lingkungan semakin kompleks, mulai dari sampah plastik hingga kerusakan ekosistem. Karena itu, kolaborasi antara pemerintah dan masyarakat menjadi penting.
“Mari kita galakkan kembali gerakan menjaga kelestarian lingkungan, mengurangi polusi, dan melestarikan alam di tengah tantangan perubahan iklim dunia saat ini,” ajaknya.Jumat (8/8/2025).
Gubernur juga mengajak generasi muda menjadi pelopor gerakan hidup ramah lingkungan serta turut berinovasi melalui penelitian dan teknologi berkelanjutan.
(Deddy)
0 Comments