Palangka Raya – Kepala Dinas Tanaman Pangan, Hortikultura, dan Peternakan (TPHP) Provinsi Kalimantan Tengah, Rendy Lesmana, menekankan pentingnya inovasi pertanian melalui sistem hidroponik, khususnya di wilayah perkotaan.
“Hidroponik menjadi solusi pemanfaatan lahan pekarangan. Masyarakat dapat menanam sayuran segar sendiri tanpa lahan luas, sekaligus mendukung ketahanan pangan keluarga. Praktik ini memberikan ilmu teknis dan pemahaman tentang inovasi pertanian berkelanjutan. Dengan keterlibatan generasi muda, sistem hidroponik diharapkan semakin dikenal dan diterapkan di seluruh Kalimantan Tengah,” kata Rendy.Selasa (9/9/2025).
Program ini sejalan dengan upaya pemerintah provinsi untuk mendorong pertanian modern, hemat lahan, dan ramah lingkungan, sekaligus membuka peluang edukasi bagi siswa, mahasiswa, dan masyarakat umum dalam menghasilkan sayuran sehat dan bernilai ekonomi.
(Deddy)
0 Comments