Kalteng

KKR Gebyar Kemerdekaan Kalteng 2025 Sepenuhnya Didanai Donatur

Palangka Raya — Kepala Dinas Perhubungan Provinsi Kalimantan Tengah, Yulindra Dedy, menegaskan bahwa KKR Gebyar Kemerdekaan 2025 sepenuhnya dibiayai oleh donatur, berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya yang menggunakan APBD.

Meski tanpa dukungan anggaran daerah, fungsional dari Organisasi Perangkat Daerah (OPD) tetap diperlukan untuk kelancaran kegiatan. Beberapa dukungan yang disiapkan antara lain:

  • Dinas PUPR: Menyediakan toilet portable VIP dan personel kebersihan
  • BKD: Mengarahkan PNS/P3K beragama Kristen untuk hadir
  • Dinas Kesehatan: Menyiapkan tim medis sepanjang kegiatan
  • DLH: Menjaga kebersihan area, termasuk jeda antar kegiatan
  • Dinas Perhubungan: Mengatur parkir dan lalu lintas
  • DSDM & BPBD: Membantu penerangan parkir dengan lampu sorot portable
  • Dinas Pendidikan: Mengerahkan pelajar SMA/SMK Kristen se-Kota Palangka Raya
  • Dispora, Diskominfo, Satpol PP, Biro Protokol: Mendukung perizinan, live streaming, dan penyusunan susunan acara

Yulindra menambahkan, keterlibatan OPD meski tanpa anggaran resmi menunjukkan sinergi lintas sektor dalam mendukung kegiatan keagamaan dan peringatan kemerdekaan di Kalimantan Tengah.

“Kami bersyukur banyak donatur yang mendukung, tetapi peran OPD tetap penting agar acara berjalan lancar, aman, dan tertib,” ujarnya.Kamis (14/8/2025).

Kegiatan KKR Gebyar Kemerdekaan 2025 diharapkan menjadi momentum kebersamaan dan perayaan kemerdekaan yang meriah bagi masyarakat Palangka Raya, tanpa membebani anggaran pemerintah provinsi.

(Deddy)

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments